Wajah mulus merupakan impian setiap orang. Tapi impian sudah pasti tidak sejalan dengan kenyataan. Contohnya saja wajah tetap kusam dan jerawatan. Sudah banyak cream yang digunakan bukannya mengurangi jerawat, tapi malah bertambah parah. Soal Jerawat adalah soal biasa, semua orang pasti jerawatn, karena proses ini merupakan proses pertumbuhan yang normal pada manusia.
Ada banyak cara untuk menghilangkan jerawat anda, termasuk dengan menggunakan sabun racitan dokter ahli, cream merek terkenal, dan lain sebagainya. Tapi apakah anda berpikir, bahwa masih ada cara yang lebih mudah dan murah dari penggunaan cream ataupun sabun diatas.
Terlebih dahulu kita cermati apa itu jerawat, apa sebenarnya yang menjadi penyebab jerawat tumbuh? Menurut dokter ahli Gloria Novelita, SpKK, sudah banyak penelitian tentang makanan penyebab jerawat, tapi hingga saat ini belum ada yang terbukti. "Makanan bukan penyebab utama dari jerawat, ini berkaitan dengan hormonal orangtua, diet yang salah, serta pola makan yang salah", jelasnya.
Dibawah ini adalah langkah-langkah yang bisa dipraktekkan dirumah agar jerawat bisa sembuh dengan cepat bagi yang jerawatnya sudah parah, dan agar terhindar dari jerawat bagi yang belum sama sekali disentuh dengan jerawat.
1. Jagalah kebersihan badan, utamanya daerah muka, rajinlah membersihkan muka, setiap selesai melakukan aktifitas sempatkan mencuci muka dengan sabun yang anda rasa cocok dengan muka anda, atau gunakan air saja, tanpa perlu sabun. Untuk muslim/muslimah, ada tips agar muka berseri-seri setiap saat, cukup ambil air wudhu (ini secara tidak langsung, adalah proses pembersihan wajah dengan air).
2. Bagi sudah terlanjut parah jerawatnya, diperlukan perawatan khusus, dimana pertama kali yang harus dilakukan adalah melancarkan sirkulasi udara pada pori-pori yang tersumbat oleh jerawat. Penyumbuhan penyumbatan ini bisa dilakukan dengan cara menggunakan sabun yang cocok dengan kulit wajah, sehingga dengan sendiri nanti, penyumbatan akan pecah, dan lambat laun wajah akan kembali bersih dari jerawat.
3. Jaga pola makan, lakukan perilaku hidup sehat, rajin olahraga. Kelebihan salah satu kandung zat makanan, seperti lemak dan protein ini akan membuat beredaran darah ke waja menjadi tidak lancar yang pada akhirnya, jerawat akan tumbuh disana.
4. Jangan sekali-sekali memecahkan jewarat, karena ini tidak akan mempercepat proses penyembuhan, melainkan akan membuat jerawat bertambah banyak. Jadi bagi yang memiliki kuku panjang, segera untuk memotongnya, karena ini akan sangat berbahaya untuk wajah cantik/ganteng anda.
Nah itulah cara agar muka/wajah terhindar dari jerawat. Intinya kebersihan harus tetap di jaga. Utamanya daerah yang sering ditumbuhi jerawat yaitu wajah atau muka.
Comments
Post a Comment